Kutulis ini dengan
senyuman dan air mata
Namun air mata kebahagiaan
Aku, aku seorang wanita
yang begitu bangga memilikimu
Wanita yang sangat bahagia
karena telah kau sandarkan kepalamu dipundakku ini
Berlebihan jika orang
melihat rasa ini kepadamu
Namun memang itu yg
kurasakan, kurasakan nyaman, hangat, dan bahagia jika kau disampingku
Tangisku menjadi tawa saat
kau lemparkan senyumanmu
Kecewaku dan marahku
hilang seketika saat kau berada disamping raga ini
Kadang ku berpikir mengapa
orang sepertiku mendapatkan kamu yg begitu sempurna dimata ini?
Apa pantas aku menjadi
seseorang yg berada di hatimu itu?
Bagaimana jika suatu saat
nanti kau menyadari betapa hinanya aku dan kau tinggalkan aku?
Semua pertanyaan itu
selalu menari dibenak ini
Selalu menghujami
pikiranku
Namun kusadari tuhan
begitu adil
Ketika ku merasa sendiri
tanpa siapapun, tuhan kirimkan engkau sebagai malaikatku
Malaikat penjaga yg selalu
menghadirkan canda tawa disetiap rasa sedih ku
"Hey engkau, iyah
engkau! Kemarilah, disampingku selamanya disampingku, terimakasih untuk kasih
sayangmu, kata semangatmu untuk hidupku ini, waktumu, dan semua yg kau berikan
padaku .. Sungguh aku mencintaimu lebih dari diri ini, kau yg memberi tawa dan
warna dihidupku... Maaf bilaku masih belum menjadi yg terbaik untuk seseorang
yg terbaik sepertimu"
Tuhan.. Terimakasih untuk
keberadaannya dihidupku
Takkan kusia siakan dia yg
menjagaku dan menyayangiku
Kujaga dia tuhan, aku
berjanji ..
Bahkan jika dia sudah
tidak ada rasa lagi padaku, rasa ini takkan pernah padam, rasa ini selalu
untuknya dan untuknya ..
Sampaikan padanya,
terimakasih untuk menjadi tanganku disaat air mata ini jatuh
Terimakasih untuk canda
tawa yg aku sendiripun lupa bagaimana menghadirkannya ..
Sampaikan maaf padanya
bila aku egois, bahkan aku tak mau seorangpun yg membutnya tertawa selain aku
Tuhan, jadikanlah aku
orang yg bermakna dimatanya ..
Jadikan lah aku segalanya
untuk dia ..
Tuhan, jangan pisahkan
rasa yg begitu dalam ini ....
24 - 10 - 1011 ♥
By : Aini Z.Z
Just For : Ikhsan
Ahadinopan Y ☺
Tidak ada komentar:
Posting Komentar